Halo…
Apa kabar semua?
Semoga semua dalam keadaan yang sehat semangat dan berprestasi…!
SDSC membawa kabar gembira untuk seluruh pembaca, sebanyak 35 siswi peserta lomba menari mendapat juara 1 dalam ajang Lomba Tari Kreasi Nusantara yang diadakan dalam rangka memperebutkan piala Kepala Suku Dinas Kebudayaan Jakarta Utara bekerja sama dengan Sanggar Nawangsari.


SDSC mengirimkan tiga tim tari dalam lomba yang diselenggarakan pada Minggu, 23 Februari 2025 di Baywalk Mall Pluit Jakarta. Tiga tim tari ini adalah tim Tari Mambo Simbo kelas 1, tim Tari Kupu Cedung kelas 2, dan tim Tari Kasomber kelas 3-5.


Para tim tari berlatih kurang lebih dua minggu untuk mempersiapkan diri dalam lomba ini. Bukan hal yang mudah untuk mengikuti lomba ini. Para siswi harus berlatih dengan keras dan disiplin di ruang seni tari untuk memberikan penampilan yang terbaik.


Pada saat hari perlombaan tiba, para siswi berkumpul di lobby sekolah mulai pukul 04.30 pagi. Yaa, pagi-pagi buta para siswi sudah bersemangat untuk bersama-sama berangkat ke lokasi lomba dengan mengendarai bus dan didampingi oleh bapak ibu guru. Pada pukul 05.15 rombongan SDSC berangkat menuju lokasi lomba. Para siswi terlihat sangat gembira, ada juga yang merasa gugup sehingga mengalami susah tidur.
Pada pukul 06.30 rombongan tiba di Baywalk Mall Pluit dengan disambut rintik hujan. Lokasi mall yang berada di pinggir laut menambah semangat dan antusiasme para siswi. Event lomba ini dibagi menjadi tiga lokasi panggung. Tim tari SDSC mendapat lokasi di panggung lantai 1.
Sebanyak delapan perias dengan cekatan merias para siswi SDSC sehingga tampil cantik dan menawan dengan kostum dan riasan rambut yang apik. Lomba pun dimulai pukul 09.00 dan diikuti oleh puluhan tim tari dari banyak daerah. tim tari Mambo Simbo mendapat nomor urut 03, tim tari Kupu Cedung mendapat nomor urut 08, tim Tari Kasomber mendapat nomor urut 16. Berkat kerja keras, disiplin, dan percaya diri tim tari SDSC memberikan penampilan yang bagus dan menarik. Apresiasi meriah pun diberikan untuk tim tari SDSC.
Puji Tuhan seluruh tim tari SDSC mendapat juara 1 untuk masing-masing kategori. Usaha yang sudah dilakukan tidak mengkhianati hasil. Seluruh tim tari mendapat hasil terbaik dan membanggakan. Selamat kepada seluruh peserta lomba menari, kalian hebat !
Salam SDSC
Sehat semangat berprestasi !
Recent Comments