VISITASI AKREDITASI SEKOLAH

 

 

Visitasi akreditasi SD Strada Cakung  dilaksanakan pada tanggal 7 dan 8 November 2019. Hari yang sangat ditunggu oleh seluruh dewan guru dan karyawan akhirnya datang juga. Persiapan yang matang dalam penyambutan, bidang administrasi, data, dan bukti fisik yang lain telah dilakukan oleh seluruh unsur di sekolah, sebagai teamwork SD Strada Cakung.

Team asesor yang datang yaitu: Ibu Pupung Muplihah,S.Ag,MM. dan Dra.Hj. Ipah Hanipah. Kehadiran beliau berdua disambut dengan meriah dan berkesan. Dengan dikalungkan selendang oleh Ibu Fransisca Melani H, sebagai Kepala Sekolah dan Ibu Alexia Tri S sebagai Wakil Kepala Sekolah, beliau berjalan dari pintu gerbang menuju halaman utama. Di halaman utama telah siap seluruh siswa dan para guru untuk menyambutnya.

Perwakilan siswa dari kelas 1-6 menyuguhkan beberapa tampilan dari hasil ekstrakurikuler seperti:     Tari Ronggeng, senam semaphore, paduan suara,dan Marching Band juga pidato dalam Bahasa Sunda dan Bahasa Inggris.

Kegiatan  selanjutnya adalah presentasi profil sekolah yang disampaikan oleh Ibu Fransisca Melani bersama para guru selama 30 menit. Kemudian Team asesor menuju ruang visitasi. Di ruang inilah disiapkan berbagai data dan dokumen yang sesuai dengan 8 standar yang ada dalam akreditasi sekolah. Sebelumnya pihak sekolah telah mengisi Sispena S/M (Sistem Penilaian Akreditasi) secara online yang terdapat di webside BAN-S/M.

Beliau berdua memeriksa seluruh standar dengan teliti didampingi oleh para guru penanggungjawab tiap standar tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk mencocokkan data yang telah masuk dan realita yang ada melalui administrasi, laporan, foto-foto, wawancara dan observasi langsung ke seluruh ruangan dan fasilitas yang dimiliki di SD Strada Cakung.

   

 

Di hari yang kedua kegiatan visitasi ini adalah pengamatan langsung dalam pembelajaran di dalam kelas. Telah dipercaya oleh Kepala Sekolah dan panitia, bahwa yang mewakili peer teaching atau penampilan mengajar di kelas ialah: Bapak I Ketut Yasadana untuk kelas tinggi dan Ibu Alexia Tri Sunarsih untuk kelas rendah.

Setelah kegiatan selesai, Team asesorpun langsung input data dan nilai-nilai dari setiap standar yang akan dikirim ke BAN-S/M.

Sebelum mengakhiri seluruh kegiatan selama dua hari ini,diadakan evaluasi dan refleksi. Beliau berdua menyampaikan bahwa:

  • Sangat terkesan dan betah berada di SD Strada Cakung.
  • Keramahan dan penerimaan para guru yang menyenangkan.
  • Siswa yang santun.
  • Ada beberapa data yang kemarin belum lengkap, namun hari ini sudah dilengkapi.
  • Bapak dan Ibu guru yang mewakili peer teaching di kelas sudah mempersiapkan media belajar,alat peraga dan adminitrasi berupa RPP dengan rapi dan sangat detail.
  • Hai itu menunjukkan sebagai guru yang professional.
  • Merasa bangga sebagai team asesor karena di Bekasi ini guru-gurunya professional dan berkwalitas.
 

 

 

 

Sebarkan artikel ini